Manfaat Kayu Manis

manfaat kayu manis


Kayu manis biasa kita olah untuk bumbu masakan, agar cita rasa masakan menjadi lebih khas dan lezat, ternyata kaya akan manfaat lho.

Manfaat kayu manis diantaranya adalah

1. Kayu manis dapat Menurunkan Kolesterol

Sebuah riset menyatakan bahwa khasiat pada kayu manis dapat menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL).

Kolesterol yang tinggi sangat berbahaya bagi kesehatan karena berpotensi menyumbat pembuluh darah. Kolesterol biasanya disebabkan oleh keturunan ataupun pola hidup yang tidak sehat. 

Cara membuat resep Kayu manis untuk menurunkan kolesterol yaitu campurkan 1 sdt madu dengan ½ sdt bubuk kayu manis dan didih dalam air atau teh. 

2. Mencegah Kanker

Menurut penelitian, kayu manis bermanfaat mencegah pertumbuhan sel kanker dan juga mengobati penderita kanker.

Properti antitumor dan antikanker dalam kayu manis berpotensi mengaktifkan respons antioksidan dan enzim yang berfungsi mendetoksifikasi usus.

Untuk mencegah kanker caranya dengan mencampurkan bubuk kayu manis dengan minuman atau makanan sehari-hari. 

3. Menjaga Kadar Gula Darah

Sebuah studi membuktikan manfaat kayu manis dalam mengurangi gula darah. Karena hal ini, kayu manis cocok bagi penderita diabetes.

Kayu manis sering digunakan di manisan olahan sebagai pemanis alami dan pengganti gula.

Untuk menjaga kadar gula darah dengan rutin mengonsumsi ½ sampai 2 sendok teh (1-6 gram) bubuk kayu manis setiap hari.

4. Melawan Infeksi Bakteri dan Jamur

Kayu manis memiliki komponen aktif, Cinnamaldehyde, yang dapat meningkatkan sistem imun dalam tubuh kita dan melawan berbagai jenis infeksi seperti Listeria dan Salmonella.

Manfaat kayu manis untuk kesehatan salah satunya mencegah pertumbuhan bakteri dan jamur atau fungi dalam tubuh.

Minyak kayu manis juga sering digunakan untuk meredakan gejala penyakit saluran pernapasan yang disebabkan oleh jamur. 

Batang kayu manis mengandung essential oil yang ampuh menghilangkan bau mulut secara alami. Caranya adalah dengan mengunyah batang kayu manis dan bakteri dalam mulut akan hilang.

5.  Mencegah Penyakit  Jantung

Kayu manis mengandung Anti inflamasi yang berguna untuk mencegah penyakit jantung. Kandungan yang terdapat pada kayu manis tersebut dapat membantu melindungi jantung dari bakteri atau infeksi pengganggu.

Demikian tadi beberapa manfaat dari kayu manis, semoga bermanfaat.

penulis feby kurniawati rejeki

Komentar

Postingan Populer